Kamis, 07 November 2013

PUISI "Apa Yang Salah?"




Apa Yang Salah?


Wangi hanya di terbangkan angin
Tanpa terlihat, terdengar, hanya bisa di cium
Layaknya rasa takut
Yang tak bisa di cium atau di dengar, tapi bisa di lihat
Anjingpun tak pernah memakan kotorannya
Burung pun tidak.
Rasa malu yang DIA ciptakan seolah tak ada artinya
Mereka hanya takut tak menggenggam apapun.
Ketika sang berkuasa hanya memikirkan isi perutnya
Dan si miskin hanya menggigit jarinya.
Dikala hanya topeng yang mereka perlihatkan
Ketika kebodohanlah yang mereka perdayakan
Apa yang salah?
Jika tidak ada lagi kejujuran, maka kami harus mempercayai apa lagi?
Kenyataan?
Dan nyatanya kenyataan itu hanya milik mereka dan segala skenarionya.
Dengarlah apa yang seharusnya kalian dengar sejak dulu,
Hati nurani, karena dia takkan membawamu pada keserakahan.

                                                                                                                           indra pratama                             
 07 November 2013